Hanya Tiga Wilayah Belum Terkepung Kabut Asap di Indonesia

Hanya Tiga Wilayah Belum Terkepung Kabut Asap di Indonesia
(foto: peta penyebaran asap di Indonesia/viva.co.id)

Hanya tiga wilayah yang belum terkepung kabut asap di Indonesia, yakni Jawa, Bali dan Nusa Tenggara.
Telah kita ketahui, beberapa bulan terakhir kebakaran hutan di Indonesia telah menyebabkan kualitas udara menjadi tidak baik karena kabut asap yang terus menyelimuti angkasa.
Bahkan kebakaran hutan terus meluas hingga ke Sulawesi dan Papua. Nyaris semua wilayah di Indonesia dikepung kabut asap.

Sangat miris memang, mengingat bahayanya menghirup udara yang tercemar dan akan mengakibatkan Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA). Korban pun telah berjatuhan. Tercatat, sudah ada 10 orang meninggal akibat ISPA karena kabut asap. Jumlah meninggal tersebut ada di delapan provinsi; Sumatera Selatan, Jambi, Riau, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Sulawesi, Papua.

Pemerintah sendiri sudah mengambil tindakan atas bencana ini dengan berupaya memadamkan kebakaran hutan tersebut. Bantuan dari negara tetangga dan negara asing lainnya juga telah datang, tapi memang kebakaran itu sulit dipadamkan mengingat lahannya adalah gambut yang mana api akan mudah muncul kembali.

Pemerintah sudah menyiapkan rencana evakuasi besar-besaran untuk korban kebakaran hutan dan lahan di delapan wilayah tersebut. Kapal perang milik TNI-AL dan kapal angkutan milik PT PELNI pun telah dipersiapkan. Menurut informasi, kapal-kapal perang itu sudah diberangkatkan menuju wilayah seperti Kalimantan dan yang lainnya.

Sejauh ini, upaya dalam memadamkan kebakaran hutan dan lahan masih terus dilakukan. Sejumlah personel TNI juga masih menangani kebakaran hutan yang sudah berlangsung hampir empat bulan ini. Diharapkan, semoga kebakaran cepat teratasi agar semua warga bisa menghirup udara bersih lagi. Dan kita sangat mengharap akan cepat datangnya turun hujan di wilayah tersebut tentunya, karena dengan turunnya air hujan dari langit lah yang benar-benar bisa mengatasi api di lahan bergambut tersebut.

27 Responses to "Hanya Tiga Wilayah Belum Terkepung Kabut Asap di Indonesia"

  1. мαdυмσє вlσg25 Oktober 2015 pukul 08.41

    http://zackymadumoe.mywapblog.com/hanya-tiga-wilayah-belum-terkepung-kabut.xhtml

    BalasHapus
  2. amin sob, mudah2an bisa teratasi. Saya kasihan sudah berbulan2 asap itu tak hilang2.

    BalasHapus
  3. Alhamdulillah yo mas, tempat saya (jawa) belum kena dan jangan sampe lah...

    BalasHapus
  4. di kalteng parah gan kabut nya..

    BalasHapus
  5. мαdυмσє вlσg25 Oktober 2015 pukul 10.36

    @muhamad tohir,
    Iya gan, semoga hujan cepat datang mengguyur semua wilayah Indonesia, supaya kebakaran hutan cepat padam dan persawahan juga tidak kekeringan. Daerah-daerah pun bisa dengan mudah mendapatkan air bersih.

    BalasHapus
  6. мαdυмσє вlσg25 Oktober 2015 pukul 10.37

    @DULIH,
    Oh, sampeyan berada di Kalimantan Tengah toh? Iya itu gan... Kalteng juga termasuk terparah terselimuti kabut asap.

    BalasHapus
  7. мαdυмσє вlσg25 Oktober 2015 pukul 10.40

    @Hanif Junior,
    Iya mas, kita harus lebih bersyukur berada di Jawa yang belum dikepung kabut asap tersebut. Namun dampak dari kabut asap itu sudah mulai dirasakan juga oleh warga Jakarta dimana di atas langit ibu kota sudah muncul molekul-molekul aneh, dan belum diketahui molekul apa itu.

    BalasHapus
  8. Iya, semoga aja kebakaran ini segera padam. Dan pelaku dan dalangnya dihukum mati aja, wkwk.

    BalasHapus
  9. мαdυмσє вlσg25 Oktober 2015 pukul 12.41

    @иgaL11,
    Iya gan, pelaku pembakaran tidak tahu diri itu, menyusahkan semua makhluk.

    BalasHapus
  10. Salam gan.
    Memprihatinkan sekali ya gan, kasihan para korban yang kena dampaknya. Semoga masalah kabut asap ini cepat teratasi, dan hujan segera datang amin.

    BalasHapus
  11. мαdυмσє вlσg25 Oktober 2015 pukul 13.55

    @mumuhayusu,
    Iya gan. Makhluk hidup menjadi korbannya dan kobrban pun telah berjatuhan.

    BalasHapus
  12. Kenangan Mengusik Jiwa25 Oktober 2015 pukul 14.45

    Alhamdulilah, jakarta hampir memasuki sob

    BalasHapus
  13. aaaamin ya allah , di indramayu alhamdulillah aman dri kabut asap gan

    BalasHapus
  14. dijabar belum ada kabut gan, tapi mudah mudahan kabutnya gak manpir ke jabar dan semoga kabut asapnya cepat hilang. aamiin

    BalasHapus
  15. Alhamdulillah, pulau Jawa, Bali dan Nusatenggara tidak diselimuti asap..

    BalasHapus
  16. Kabut asap memang sudah semakin parah. Kami di Palembang pun sangat sulit dalam menghirup udara segar. Sudah 2 orang yang meninggal gara-gara kabut asap di kota kami.

    Tapi anehnya, kok Kalimantan Tengah saja yang diperhatikan? Kami masyarakat Sumatera Selatan merasa terabaikan.

    BalasHapus
  17. мαdυмσє вlσg25 Oktober 2015 pukul 16.02

    @Seputar Biologi,
    Bukan begitu gan.., semua wilayah yang terkena kabut asap diperhatikan oleh pemerintah kok. Di Riau juga tengah dipersiapkan kapal guna evakuasi. Jika di Lubuklinggau, Palembang dan Sumatera Selatan khususnya belum mendapat bantuan, itu mungkin karena pemerintah pusat lagi terfokus ke satu titik wilayah yang terparah. Dan lagi, Kementerian Sosial juga akan memberikan santunan buat korban kabut asap yang meninggal dunia. Jumlah santunannya sekitar Rp15 juta per orang, kalau tidak salah.
    Kementerian Sosial juga tengah memesan tabung penyaringan udara bersih yang berjumlah 7.000 dan nantinya akan diprioritaskan di tempatkan pada titik-titik pengungsian.
    Kabut asap ini memang sangat parah.

    BalasHapus
  18. мαdυмσє вlσg25 Oktober 2015 pukul 16.04

    @LOTRE MP3,
    Iya gan. Namun begitu, kita jangan lantas melupakan penderitaan saudara-saudara kita disana lho.., hikhiik.

    BalasHapus
  19. мαdυмσє вlσg25 Oktober 2015 pukul 16.06

    @iwan uchiha,
    Aamiin. Syukurlah kalau di Jawa Barat dan DKI belum disambangi kabut asap seperti halnya Jawa Tengah dan Jawa Timur.

    BalasHapus
  20. мαdυмσє вlσg25 Oktober 2015 pukul 16.09

    @Matori Mp3,
    Aamiin, iya gan, kita bersyukur jika hal tersebut tidak terjadi di wilayah pulau Jawa. Kita do'akan, semoga kabut asapnya cepat hilang.

    BalasHapus
  21. мαdυмσє вlσg25 Oktober 2015 pukul 16.12

    @Kenangan Mengusik Jiwa,
    Hehee, iya gan. Partikel-partikel aneh sudah di langit Jakarta, dan bukan tidak mungkin kalau itu adalah partikel dari kabut asap yang menyelimuti dibeberapa wilayah Indonesia.

    BalasHapus
  22. Wah alhamdulilah wilayahku di jogja endak kena. Aku doain moga wilayah yg terkena kabut asap cepat selesa.

    BalasHapus
  23. мαdυмσє вlσg25 Oktober 2015 pukul 17.22

    @KadziqLD,
    Syukurlah kalau Jogja tidak kena gan.. Kalau pun kena, asapnya pasti lewat Kendal dan Semarang dulu, hehee..
    Iya gan, kita do'akan semoga kabut asapnya cepat hilang, ya..

    BalasHapus
  24. jocker25 Oktober 2015 pukul 20.32

    info yang sangat menarik sobt.alhamdulillah tmpat ane cuma dilanda musim kemarau & musim kawin :(

    BalasHapus
  25. мαdυмσє вlσg26 Oktober 2015 pukul 02.20

    @jocker,
    Musim kawin? Hahaa.. Asik itu..

    BalasHapus
  26. semoga cepet berhenti bencana asap ini.

    BalasHapus
  27. мαdυмσє вlσg26 Oktober 2015 pukul 06.55

    @AESEN,
    Semoga saja ya gan, karena sudah lama warga di wilayah terkena kabut asap sudah menderita.

    BalasHapus